Sempat Melonjak, Harga Ayam Potong Kini Kembali Normal

Budi Lesmana Pedagang ayam potong di Pasar Induk Pasirhayam.

CIANJUR-Harga ayam potong di sejumlah pasar tradisional Kabupaten Cianjur sudah kembali ke angka normal sebesar Rp32.000 per kilogram, sebelumnya mencapai Rp36.000 per kilogram.

Budi Lesmana (52), pedagang di Pasar Induk Pasirhayam, Kabupaten Cianjur, menjelaskan, harga ayam potong sudah turun sekitar satu pekan yang lalu dan berada di harga normal mencapai Rp32.000 per kilogram.

“Sebelumnya harga ayam potong mencapai sekitar Rp34.000 hingga Rp36.000 per kilogramnya. Saat itu harganya naik dikarenakan banyak permintaan dari pembeli,” katanya Senin, (2/12/2019).

Ia menjelaskan, saat ini harga dari pemasok juga sedang mengalami penurunan, untuk harga ayam hidup dari Rp23.000 menjadi Rp20.000 per ekor. Sedangkan ayam sudah dalam keadaan mati mencapai Rp23.000 hingga Rp24.000 per ekor.

Baca juga : Harga Ayam Potong di Cianjur Kembali Naik

“Karena daya beli masyarakat kembali normal sehingga harga ayam dari broker atau pemasok mengalami penurunan. Saat itu harganya naikan dikarena banyaknya permintaa dari pembeli untuk merayakan maulid Nabi,” ucapnya.

Di sisi lain, Abe (27) pedagang ayam potong di Pasar Muka, Kelurahan Muka, Cianjur, mengungkapkan, harga ayam ayam potong bakal kembali melonjak pada saat menjelasang akhir tahun, yaitu dikisaran Rp36.000 hingga Rp38.000 per kilogram.

“Seperti tahun sebelumnya daya beli masyarakat menjelang malam pegantian akhir tahun selalu meningkat, hal itu sebut dapat membuat harga ayam dari pemasok megalami kenaikan sekitar Rp27.000 hingga Rp29.000 per ekornya,” tuturnya.

Ia menambahkan, saat ini ayam yang dikirim pemasok dari beberapa wilayah di Cianjur masih aman. Bahkan hingga memasuki pergantian akhir tahun stok bakal berlimpah karena saat ini sedang musim panen. (zie/tif).

Baca juga

Leave a Comment